Kodim 0421/LS Tingkatkan Kemapuan Tempur Prajurit

LAMPUNG SELATAN – DAULATLAMPUNG.COM – Tugas pokok TNI selain melaksanakan tugas pokok perang juga selain perang dalam menjaga serta mempertahankan kedaulatan NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 45.

Dalam menunjang tugas pokok TNI perang tersebut satuan Kodim 0421/LS melaksanakan latihan menembak senjata ringan guna mengasah serta meningkatkan ketrampilan prajurit dalam menghadapi semua tugas pokoknya , kegiatan ini dilaksanakan dilapangan tembak Kodim 0421/LS , Jum’at (24/06/2022).

Beberapa langkah serta tindakan yang dilakukan sebelum pelaksanaan menembak , yakni pemberian pembekalan tentang tehnik menembak yang berkaitan dengan nabitepi (Nafas bidik tarik picu) , agar semua prajurit yang mengikutinya mencapai nilai yang baik dan sempurna.

Pasiopsdim 0421/LS , Kapten Inf.Tarekat yang langsung memimpin pelaksanaan kegiatan tersebut mengatakan “Kegiatan latihan menembak ini merupakan kegiatan rutin yang harus dilaksanakan dalam setiap kerja anggaran tahunan , dan bulan ini sudah memasuki Triwulan kedua ditahun ini , ini semua bertujuan dalam rangka meningkatkan kemampuan prajurit Kodim 0421/LS dibidang menembak guna menghadapi dan menyiapkan kesiapan prajurit melaksanakan tugas perang”.pungkasnya.

Sambungnya “Selain materi menembak , juga setiap insan prajurit satuan Kodim 0421/LS juga diberikan pembekalan materi lainnya yang berkaitan dengan tugas pokok aparat komando kewilayahan diwilayah Kodim 0421/LS , baik disatuan sendiri maupun dilambaga pendidikan dijajaran TNI-AD”.urainya.

Lanjutnya “Pencapaian tugas pokok TNI akan dapat dicapai secara maksimal tentunya dengan berlatih pada bidang serta fungsi tugasnya , satuan Kodim 0421/LS selalu berupaya dalam melakukan pembinaan pembinaan kemampuan setiap insan prajurit agar lebih peka dan profesional pada tugas pokoknya”.tutupnya.(Hms/