LAMPUNG BARAT, DL – Babinsa Koramil 422-03/Pesisir tengah Serma Agus Rifai, melaksanakan Kegiatan Sosialisasi penerimaan Calon Prajurit TNI-AD, baik Taruna/Taruni Akademi Militer, Penerimaan Bintara Prajurit Karier dan Tamtama di SMA Negeri 01 Krui Kecamatan Pesisir Tengah Kabupaten Pesisir Barat, Rabu (04/09/2019).
Kegiatan sosialisasi tersebut dilaksanakan agar memberikan kesempatan kepada putra-putri terbaik untuk menjadi Prajurit TNI AD serta meningkatkan minat para siswa/sisiwi untuk masuk sebagai calon anggota TNI AD tahun 2019.
Dalam sosialisasi tersebut Serma agus Rifai menyampaikan bahwa Adik-adik SMA jangan ragu untuk menjadi bagian dari TNI-AD, pastikan dan yakinkan masa depan kalian dengan mempersiapkan diri dari sekarang.
“Adakan pembinaan fisik, jaga kesehatan dan jauhi narkoba karena itu dapat merusak adik-adik sekalian dan untuk pendaftaran calon prajurit TNI AD ini tidak dipungut biaya,” tegas Serma Agus.(penrem/red)