BANDARLAMPUNG, DL – Ketua Yayasan Universitas Mitra (Umitra) Lampung Andi Surya terus menjalin komunikasi lintas parpol untuk maju sebagai calon Wali Kota Metro pada Pilkada serentak 2020.
Bahkan mantan Anggota DPD RI dapil Lampung ini berencana menjadikan Metro yang dikenalnya adalah Kota Pendidikan seperti Yogyakarta.
“Semua parpol memang kita komunikasinya baik, dan saat ini sudah mengambil berkas di PDIP, NasDem, PAN dan Golkar. Niat kita baik untuk menjadi pemimpin di Metro, apalagi kita pernah di Legislatif, dan saat ini kita maju di eksekutif,” kata Andi Surya saat menyambangi ruang fraksi Golkar DPRD Provinsi Lampung, Rabu (9/10/2019).
Menurutnya, Metro itu sebuah Kota yang dikenal di Lampung adalah sebagai Kota Pendidikan, oleh karena itu dia berkeinginan jika dia dipercaya masyarakat, dia ingin menjadikan Kota Metro seperti Yogyakarta.
“Banyak tempat untuk wisata, disana (Metro) tapi belum tersentuh oleh Pemerintah, maka kita sebagai pemimpin nantinya ingin memfasilitasi itu, dijadikan icon wisatanya apa ni di Metro, setidaknya meskipun tidak sama dengan Yogyakarta, tapi gagasan dan konsep yang disana bisa kita ciptakan di Metro ini. Artinya baik tidaknya sebuah wilayah itu tergantung pemimpinnya, dan kita ingin mengubah Metro itu jadi lebih baik, Small Is Beautiful, ” ujarnya.
Di Metro itu, kata Andi yang harus ditingkatkan adalah pertama tentang ekonomi kreatifnya, kemudian Kedua masyarakat yang dibawah, dikasih kesempatan dan dibantu untuk melanjutkan pendidikannya.
“Artinya kita sebagai pemimpin bagaimana kita bisa memfasilitasi sehingga masyarakat bawah itu bisa dengan mudah untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, Karena ini Dikenal sebagai kota pendidikan,” jelasnya.
Selanjutnya, yang Ketiga adalah tingkatkan lembaga sekolah nya dari SD sampai perguruan tinggi.
“Jadi Fasilitas lembaga pendidikannya ditingkatkan, hingg perguruan tinggi, meskipun perguruan tinggi itu ranahnya pusat, tapi kita juga harus mengkoordinasikan, selain itu juga bidang kesehatan dan pelayanan masyarakat,” jelasnya.
Bicara soal Calon Wakil Wali Kota, Andi mengaku yang penting punya satu tujuan bersama untuk menjadikan Metro lebih baik, baik itu perempuan atau laki-laki.
“Bicara wakil ini bukan ban serap ya, tapi sama-sama kita melaksanakan tugas secara bersama-sama untuk mewakafkan diri kita untuk masyarakat. Karena Tujuannya adalah merubah posisi wilayah ini dari baik menjadi lebih baik,” ucapnya. (dl/red)